Negara Singapura - Bentuk Pemerintahan, Perekonomian Dan Hasil Industri Negara Singapura - Tempat Informasi -->

Sponsor:

Negara Singapura - Bentuk Pemerintahan, Perekonomian Dan Hasil Industri Negara Singapura

Negara Singapura - Bentuk Pemerintahan, Perekonomian Dan Hasil Industri Negara Singapura

Negara Singapura memiliki bentuk pemerintahan Republik dengan Kepala Negara seorang Presiden, dan memiliki Kepala Pemerintahan yaitu seorang Perdana Menteri dengan Ibu Kota Singapura, Singapura memiliki lagu kebangsaan yang berjudul Majulah Singapura.

Gambar Negara Singapura - Bentuk Pemerintahan, Perekonomian Dan Hasil Industri Negara Singapura

Keadaan Alam Negara Singapura

Singapura adalah negara kepulauan dengan luas 697.1 km². luasnya hampir sama denga luas Kota Jakarta (664 km²). Singapura berpenduduk sangat padat. untuk memperluas wilayahnya, pemerintah Singapura melakukan pengurukan pantai dengan menggunakan pasir.

Singapura memiliki beberapa pulau-pulau kecil yang lain seperti Pulau Tekong, Pulau Ubin, dan Pulau Sentosa. lokasi tertinggi di Singapura berada di Bukit Timah dengan ketinggian 164 m. Singapura terhubung dengan Malaysia di Kota Johor dengan jembatan di Woodlands.

Letak astronomis negara Singapura adalah : 1⁰ 15' Lu - 1⁰ 26' LU dan 103⁰ BT - 104⁰ BT. dan luas wilayah Singapura adalah 697.1 km². Singapura memiliki iklim yang tropik dengan suhu rata-rata 25⁰C, dan Singapura memiliki gunung tertinggi di Singapura yang bernama Bukit Timah

Keadaan Sosial Negara Singapura

Singapura merupakan salah satu negara yang paling padat di dunia. lahan untuk pemukiman sudah sangat sempit. 85% penduduk Singapura tinggal di rumah susun (apartemen). mayoritas penduduk Singapura adalah Suku Cina (76,8%). sementara penduduk aslinya adalah Melayu.

penduduk lainnya di Singapura adalah India (7,9%). Bahasa-bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris, Melayu, Cina (Mandarin), dan Tamil. bahasa Melayu juga merupakan bahasa kebangsaan tetapi lebih bersifat simbolis. digunakan untuk menyanyikan lagu kebangsaan. penggunaan bahasa kebangsaan terbatas kepada kaum Melayu saja. hanya sedikit etnis Cina dan India tang fasih dalam bahasa Melayu.

Suku Bangsa yang ada di Singapura adalah suku bangsa Cina, Melayu, India dan Pakistan dengan jumlah penduduk 4,198 juta (tahun 2004), bahasa yang digunakan di Singapura adalah bahasa Inggris (resmi), Melayu, Cina dan Tamil. Agama yang ada di Singapura adalah agama Buddha, Kristen, Islam, Tao dan Hindu.

Keadaan Ekonomi Singapura

Singapura merupakan negara yang penduduknya berpenghasilan tinggi yaitu sekitar US$ 24.740. ekspor hasil industri, jasa keuangan, dan perdagangan merupakan sumber pendapatan yang utama Singapura.

Singapura bukan negara agraris dan tidak memiliki hasil tambang yang berarti. mata uang Negara Singapura adalah Dollar Singapura (S$), hasil pertanian yang dihasilkan berupa buah-buahan dan bunga anggrek, Singapura tidak memiliki hasil tambang yang berarti.

Hasil Industri Negara Singapura

negara Singapura menghasilkan hasil industri berupa elektronik, kimia, keuangan, dan perbankan, perumahan, pariwisata dan perdagangan.

Ekspor Utama Negara Singapura

ekspor utama Singapura berupa minyak, mesin industri, radio dan televisi dan komponennya, komponen elektronik, pakaian, minuman ringan dan rokok.

Impor Utama Negara Singapura

impor utama negara Singapura adalah minyak mentah, baja, alumunium, mesin industri, generator listrik dan komponen elektronik.

Share this post

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel