Cara Resepsionis Hotel Mengetahui Kebutuhan Tamu Hotel - Tempat Informasi -->

Sponsor:

Cara Resepsionis Hotel Mengetahui Kebutuhan Tamu Hotel

informasitempat, Cara Resepsionis Hotel Mengetahui Kebutuhan Tamu Hotel - Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa para tamu dibedakan jenisnya karena kebutuhan mereka yang berbeda. Silahkan anda baca link di bawah ini untuk mengetahui tentang jenis-jenis tamu hotel.

Seorang resepsionis hotel harus mengetahui apa yang menjadi harapan-harapan seorang tamu. Karena tamu yang datang ke hotel dan menginap di suatu hotel selain karena ia jauh dari rumah tempat tinggalnya. Tamu hotel juga ingin mendapat suatu kenyamanan serta kepuasan dimana ia tinggal atau menginap.

Bagaimana Cara Resepsionis Hotel Mengetahui Kebutuhan Tamu?


Gambar Cara Resepsionis Hotel Mengetahui Kebutuhan Tamu Hotel


Kebutuhan tamu hotel adalah suatu kondisi untuk memiliki sesuatu yang tidak ia punya, dan sesuatu itu harus ada bagi dirinya. Keinginan tamu hotel adalah suatu kondisi yang dirasakan kurang oleh seorang tamu terhadap apa yang tidak ada pada dirinya. Sedangkan kepuasan tamu adalah suatu keadaan yang ada dalam diri seorang tamu hotel, dimana ia telah berhasil mendapatkan sesuatu yang menjadi kebutuhan dan keinginannya.

Oleh karena itu, tamu hotel dari berbagai negara yang datang dan menginap disebuah hotel sudah tentu masing-masing mempunyai tujuan yang berbeda sesuai dengan kebutuhannya. Namun secara umum, teori Maslow mengemukakan bahwa setiap individu memiliki tingkat kebutuhan tertentu dari kebutuhan yang terendah samapi kebutuhan yang tertinggi, dan apabila salah satu kebutuhan tingkat terendah terpenuhi, maka kebutuhan lainnyayang lebih tinggi akan mengikutinya untuk dapat dipenuhi.

Tingkat Kebutuhan Tamu Hotel

Tingkat kebutuhan pertama di hotel adalah adanya restoran dan akomodasi (kamar). Tingkat kebutuhan tamu yang kedua adalah fasilitas hotel seperti area parkir yang aman, safety deposit boxes, petugas keamanan (security), dan fasilitas lainnya yang membuat tamu merasa nyaman. Tingkat kebutuhan tamu yang ketiga dapat terlihat dari ekspresi wajah para karyawan hotel yang tulus, ramah dan sopan dalam menyambut tamu hotel.

Tingkat kebutuhan tamu yang keempat adalah adanya pelayanan, sedangkan tingkat kebutuhan tamu yang terakhir adalah adanya suasana hotel yang kondusif. Dapat dikatakan bahwa seorang tamu hotel dalam menentukan pilihannya untuk datang dan menginap disuatu hotel sangat dipengaruhi oleh faktor kebutuhan dalam dirinya tang lalu turut mempengaruhi tingkat pelayanan yang diharapkannya. Oleh karena itu, seorang resepsionis hotel perlu mengetahui kebutuhan tamu hotel dan tujuan dari tamu hotel datang menginap di hotel.

Keamanan Tamu Hotel

Yang dimaksud dengan keamanan tamu hotel adalah perasaan aman yang dirasakan tamu saat mulai memasuki area hotel untuk check-in (menginap) sampai dengan tamu tersebut meninggalkan hotel (check-out). Keramahan para resepsionis yang menyambut para tamu pada saat check-in merupakan rasa aman awal mereka (tamu hotel). Oleh karena itu, seorang resepsionis hotel harus senantiasa memberikan pelayanan yang prima kepada setiap tamu yang datang ke hotel.

Fasilitas yang tersedia disuatu hotel untuk menjamin keamanan tamu, diantaranya adalah :

1. Pada saat tamu masuk ke lingkungan hotel, di pintu utama sudah ada petugas keamanan (security).

2. Tersedia safety deposit boxes di front office cashier atau di dalam masing-masing kamar tamu hotel. Fungsinya untuk menyimpan barang-barang berharga milik tamu hotel seperti : paspor, perhiasan, uang dan lain-lainnya.

3.  Tersedia area parkir bagi kendaraan pribadi tamu yang terjamin keamanannya.

4. Tersedia beach guard, jika hotel tersebut dekat dengan pantai, untuk melindungi para tamu hotel yang mandi atau berenang di pantai.

5. Semua fasilitas kamar tamu memenuhi standar sehingga memberikan rasa nyaman dan aman bagi semua tamu yang menginap

6. Tersedia ruangan untuk menyimpan tas atau koper tamu dan barang-barang milik tamu lainnya.

7. Bila ada barang-barang milik tamu yang tertinggal di kamar hotel, maka barang tersebut disimpan dibagian lost and found atau di kator Tata Graha (Houskeeping office).

8. Semua telepon yang masuk ke hotel untuk tamu harus melalui operator karena tamu ingin merasa tinggal di kamar tanpa mendapat gangguan telepon yang tidak diinginkan.


Baca Juga 8 Cara Menghadapi Konflik Dikantor Agar Menjadi Peluang Sukses

Penutup

Itulah cara resepsionis hotel mengetahui apa saja kebutuhan tamu hotel, jadi ketika tamu hotel membutuhkan sesuatu, seorang resepsionis harus sudah bersedia membantunya dan melayaninya sesuai apa yang tamu hotel kehendaki. Karena pelayanan dan kebutuhan tamu hotel yang dapat diberikan dengan baik akan mendukung suatu bisnis hotel.

Baca Juga Inilah Kepribadian Yang Diperlukan Untuk Menjadi Seorang Resepsionis Hotel

Share this post

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel