Resepsionis Hotel Dan Kepribadian Resepsionis Hotel
Sabtu, 09 Juni 2018
informasitempat, Kepribadian Resepsionis Hotel - Seorang resepsionis hotel yang profesional, selain memiliki keterampilan untuk dapat melaksanakan tugasnya, ia pun harus didukung dengan kepribadian yang baik karena kepribadian seseorang sangat besar pengaruhnya terhadap hasil pekerjaannya, terutama kepribadian seorang resepsionis hotel.
Kepribadian Yang Diperlukan Resepsionis Hotel
Menurut Martha Tilaar, kepribadian adalah suatu organisasi yang dinamis, yang selalu mengalami perubahan atau berproses. Jadi kepribadian dapat berubah ke arah yang lebih baik atau menyimpang ke arah yang lebih buruk. salah satu faktor yang mempengaruhi kepribadian seseorang adalah lingkungan.
4 Aspek Untuk Menganalisis Kepribadian Seseorang
1. Vitalitas
Vitalitas adalah semangat pribadi seseorang, pusat tenaga yang relatif konstan atau menetap. Vitalitas merupakan dasar kepribadian yang menentukan kemampuan berprestasi, sikap hidup dan sikapnya terhadap sesama manusia.
2. Temperamen
Temperamen adalah warna-warna emosi. penghayatan dan pengalaman, berupa cara seseorang dalam bereaksi terhadap suasana jiwanya. Seseorang yang mempunyai warna penghayatan gembira tidak akan mudah ditimpa kemalangan. Sebailiknya, seseorang dengan penghayatan sedih akan berada dalam kesedihan secara berkepanjangan dan akan menutup diri dari lingkungannya.
3. Watak
Watak adalah inti atau hakikat kepribadian atau hasrat, perasaan dan kehendak pribadi mengenai nilai. Hasrat merupakan motif tingkah laku, dan kehendak merupakan kelanjutan dari hasrat.
4. Bakat
Bakat adalah sebuah kemampuan dari seseorang timbul karena bakat dan kemampuan. Dengan perkataan lain, walaupun seseorang berbakat tetapi kemampuan kurang, maka kemampuan juga akan otomatis berkurang. Bakat sebagai potensi, memerlukan lingkungan dan kesempatan agar dapat berkembang seoptimal mungkin melalui pengalaman dan pendidikan. Selanjutnya Paul B. White dan Helen Beckley (1973:6) dalam bukunya Hotel Reception, menyatakan bahwa kepribadian atau personality mempuyai makna sebagai berikut ini.
11 Makna Kepribadian atau Personality
1. Pleasantess : Seorang resepsionis hotel diharapkan mampu menyenangkan para tamu melalui kesopanan yang disertai dengan senyum yang ramah. Hal ini merupakan suatu aset yang tidak pernah habis dalam suatu hotel.
2. Eagerness : Seorang resepsionis hotel harus mempunyai keinginan kuat yang timbul dari dalam dirinya untuk membantu para tamu dan rela melayani tamu dengan menyuguhkan pelayanan yang prima. hal ini merupakan salah satu unsur kepribadian.
3. Respect : Seorang resepsionis hotel harus memahami bahwa melayani,menghormati dan menghargai tamu sangatlah penting, sopan-santun dan ramah tamah terhadap semua tamu tidak membutuhkan biaya.
4. Sense : Memiliki rasa tanggung jawab terhadap pekerjaan merupakan sebuah realisasi bahwa apa yang resepsionis lakukan dan katakan kepada para tamu adalah penting.
5. Orderly Mind : Seorang resepsionis harus memiliki pola pikir yang teratur dan terarah dalam melakukan pekerjaan dengan metode yang baik dan akurat.
6. Neatness : Seorang resepsionis harus rapi dan bersih menunjukkan bahwa dirinya bangga dengan pekerjaannya.
7. Accuracy : Seorang resepsionis yang teliti dalam melakukannya setiap pekerjaan merupakan suatu nilai yang sangat peting.
8. Loyality : Seorang resepsionis dituntut untuk mewakili sikap setia atau loyal kepada manajemen hotel dan rekan kerjanya. Karena kerja sama tim yang tangguh merupakan kunci keberhasilan setiap pekerjaan.
9. Intelegence : Seorang resepsionis harus menggunakan pola pikir positif dalam melayani tamu.
10. Tact : Mengatakan sesuatu dengan bijaksana serta melakukan segala sesuatu secara benar dan baik saat melakukan pekerjaan yang merupakan ciri kepribadian.
11. Yearning to be Good Receptionist : Untuk menjadi resepsionis yang baik harus timbul keinginan untuk mencintai pekerjaan tersebut.
Baca Juga Cara Tubuh Kembali Prima Setelah Bekerja
Seorang resepsionis hotel dalam pekerjaannya secara langsung berhubungan dengan tamu harus siap secara fisik maupun secara mental sebelum memulai pekerjaan tersebut. oleh karena itu mengingat kepribadian merupakan organisasi yang dinamis, maka seorang resepsionis dapat optimis menyempurnakan kepribadiannya di waktu ke waktu sesuai dengan apa yang diharapkan. Karena kepribadian seorang resepsionis yang tidak baik, berpengaruh besar pada hasil kerja dan kepuasan tamu hotel.
Baca Juga Syarat Menjadi Resepsionis Hotel
Baca Juga Cara Tubuh Kembali Prima Setelah Bekerja
Penutup
Seorang resepsionis hotel dalam pekerjaannya secara langsung berhubungan dengan tamu harus siap secara fisik maupun secara mental sebelum memulai pekerjaan tersebut. oleh karena itu mengingat kepribadian merupakan organisasi yang dinamis, maka seorang resepsionis dapat optimis menyempurnakan kepribadiannya di waktu ke waktu sesuai dengan apa yang diharapkan. Karena kepribadian seorang resepsionis yang tidak baik, berpengaruh besar pada hasil kerja dan kepuasan tamu hotel.Baca Juga Syarat Menjadi Resepsionis Hotel