Karet Dan Apakah Karet Itu Serta Bagaimana Karet Ditemukan - Tempat Informasi -->

Sponsor:

Karet Dan Apakah Karet Itu Serta Bagaimana Karet Ditemukan

Karet Dan Apakah Karet Itu Serta Bagaimana Karet Ditemukan

Apa Itu Karet - Karet itu sama usianya dengan terbentuknya alam kita ini. telah ditemukan fosil-fosil dari tumbuh-tumbuhan yang menghasilkam karet, yang berusia hampir 3.000.000 tahun yang lalu, diketemukan pula bola-bola yang terbuat dari bahan baku karet kasar dibekas puing-puing peninggalan kebudayaan Inca dan kebudayaan suku Maya di Amerika Tengah dan Amerika Selatan, yang usianya paling kurang telah 900 tahun.

Gambar Karet Dan Apakah Karet Itu Serta Bagaimana Karet Ditemukan


memang, dikala Columbus melakukan perjalanan yang ke dua ke Benua yang beru itu, ia melihat penduduk Haiti sedang bermain dengan sejenis bola uamh terbuat dari getah sebuah pohon.

bahkan jauh sebelum itu, penduduk pribumi di kawasan Asia Tenggara telah mengenal karet tersebut, yang mereka olah dari getah sebuah pohon dan mereka gunakan untuk melapisi keranjang dan tempayan supaya tidak tembus air.

Bagaimana Karet Ditemukan 

karet dapat kita temukan dalam lebih dari 400 macam tanaman melilit, tanaman perdu dan pepohonan, tetapi jumlah getah karet yang dapat kita peroleh dari setiap jenis tumbuhan itu tidak sama, sehingga tidak pantas bagi kita untuk mengambil getah karet dari tanaman semacam bunga dandelion, rumput getah dan tanaman saga.

kita kenal karet itu berupa benda padat yang lembek dan elastis sifatnya, berasal dari sejenis getah yang menyerupai air susu, namanya "lateks", yang sama sekali berbeda dengan air sari tumbuh-tumbuhan.

bahan lateks ini dapat kita peroleh dari kulit pohon, akar, batang, cabang dan daun-daunan, bahkan buah daro tanaman dan pohon-pohonan, tetapi yang paling banyak kita temukan adalah di dalam kulit pohon pada batang dan cabang pohon karet.

lateks terdiri dari partikel-partikel kecil zat cair, bahan padat atau setengah cair yang muncul dalam bentuk cairan, hanya kira-kira 33 persen dari lateks itu adalah karet, dan yang selebihnya adalah air. apabila partikel-partikel kecil dalam lateks itu berpadu, maka ia akan bisa membentuk sejenis bola karet.

pohon karet dapat tumbuh palingbagus diantara 10 derajat garis lintang khatulistiwa, itulah sebabnya kedua kawasan sebelah meyebelah Khatulistiwa sepanjang 700 mil sangat terkenal sebagai "jalur karet". mengapa demikian? karena pohon karet itu memerlukan iklim yang basah-basah panas, sedangkan tanahnya harus dalam dan dalam keadaan subur.

karet yang paling bagus dan kebanyakan karet berasal dari pohon yang disebut "Hevea Brasiliensis". seperti tercantum dalam nama itu, maka kita mengetahui bahwa karet itu ditemukan orang pada mula-mula di Brazilia.

sekarang inu hampir 96 persen dari penghasilan karet alam dunia itu berasal dari pohon ini, tetapi sekarang pohon ini dipelihara orang dibanyak bagian dunia sepanjang "jalur karet"itu.

orang-orang kulit putih yang pertama sekali menghasilkan barang yang terbuat dari karet adalah orang-orang Prancis, yang membuat bahan-bahan elastik untuk keperluan tali kaus dan bretel penahan celana, kira-kira sekitar tahun 1800.

Share this post

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel