Es Dan Bagaimana Cara Air Berubah Menjadi Es
Senin, 12 Februari 2018
Es Dan Bagaimana Cara Air Berubah Menjadi Es
Cara Air Berubah Menjadi Es - Bila anda memperhatikan cara bagaimana sebuah kolam, danau, atau sungai membeku, maka anda akan melihat sekeping es yang mulai membeku diatas permukaan air itu.
bayangkanlah, jika sekiranya kolam, danau, dan sungai itu mulai membeku dari sebelah bawah dasarnya, dan bukannya dari puncak permukaannya. maka banyak hal-hal yang penting dalam kehidupan kita ini akan berubah sama sekali. bukan saja air bisa merubah iklim di seluruh dunia, tetapi mahluk-mahluk yang hidup di bawah air akan musnah sekaligus dalam sekejap saja.
beginilah cara bagaimana air di dalam sebuah kolam itu bisa berubah menjadi es, apabila udara di atas permukaan kolam itu menjadi dingin, lapisan air yang paling atas menjadi dingin pula. suhu yang dingin ini membuat air itu lebih berat daripada lapisan air yang hangat di bawahnya.
maka air yang dingin itu akan tenggelam. proses ini berlangsung terus-menerus sampai semua air di dalam kolam itu mencapai suhu sekitar 39 derajat Fahrenheit.
tetapi suhu itu masih bisa merosost terus, bilamana lapisan teratas dari air itu menjadi lebih dingin daripada 39 derajat, maka air akan tetap mengambang di atas. alasannya tiada lain karena membeku sampai di bawah 39 derajat pada dasarnya akan menjadi lebih ringan.
sekarang kita sudah punya lapisan pada permukaan air yang siap untuk mulai membeku. jadi bila suhu tetap pada titik beku 32 derajat, atau merosot sampai lebih rendah lagi daripadanya, maka mulai terbentuklah kristal-kristal kecil.
setiap krisatal ini mempunyai enam segi atau titik sudut, apabila mereka saling berpadu dan menjadi satu, maka mereka membentuk es. kemudian segera muncul sekeping es yang panjang dan utuh di atas permukaan air.
kadang-kadang es itu berwarna putih bening, kadang-kadang kabur warnanya, mengapa? sebab pada saat setiap titik air itu membeku, air membebaskan sekelumit gelembung air yang kecil, gelembung air itu menjadi lengket pada sisi-sisi kristal itu, semanik banyak kristal gelembung terbentuk, maka semakin banyak pula gelembung-gelembung yang tetap menempel pada sisi kristal.
dengan demikian apabila air di bawah es itu bergerak, maka gelembung-gelembung air yang kecil itu bergerombol menjadi satu batang es yang bening.
Apa Itu Air
Air adalah salah satu zat, yang kita temukan di dunia ini, yang tidak mengkerut atau berkurang jumlahnya apabila beralih bentuk dari zat cair menjadi benda padat. bilamana air itu membeku menjadi es, maka air akan mengembang dengan sepersembilan kali besar semula.
dengan demikian sembilan gayung air akan menghasilkan sepuluh gantang es, a[abila kita menyaksikan radiator mobil atau papa saluran air minum meledak di musim dingin, maka sebabnya tiada lain karena air itu telah membeku dan es itu berkembang sehingga tidak ada ruang lagi yang lowong bagi zat apadat itu.