4 Tips Untuk Tidak Tertipu Kosmetik Palsu
Senin, 04 Desember 2017
Add Comment
informasitempat, Cara Terhindar Dan Tertipu Kosmetik Palsu - Jangan mudah tergiur membeli kosmetik dari brand terkenal dengan harga yang murah, sebab kosmetik palsu tersebut telah ditemukan mengandung bahan-bahan yang dapat merusak kulit. Kulit wajah putih dan bersih, pipi yang memerah, dan bibir merah merona
selalu menjadi dambaan setiap wanita, karenanya tidak heran jika banyak
wanita memanipulasi warna wajah, pipi, dan bibirnya, agar terlihat
menarik dan seksi dengan beragam jenis kosmetik tanpa mengetahui kosmetik itu asli atau komsetik palsu.
Cara Terhindar Dari Kosmetik Palsu
Waspadalah banyak kosmetik yang dipalsukan dan beredar dipasaran, diperkirakan, angka penjualan kosmetik palsu yang beredar semakin meningkat. Peningkatan jumlah peredaran kosmetik palsu ini terjadi karena masih banyak wanita yang tergiur dengan harga kosmetik yang terjangkau dan murah. Tanpa mempertimbangkan kandungan bahan kosmetik itu berbahaya atau tidak. Produk kosmetik berbahaya yang banyak digemari wanita adalah sejenis krim-krim pemutih kulit padahal produk krim tersebut belum tentu kandungan bahannya aman untuk kulit kita.
Kriteria Kosmetik Palsu
Kosmetik sering dianggap sebagai komoditi yang memiliki efek samping yang rendah terhadap kesehatan, tapi nyatanya kosmetik menjadi komoditi yang menggiurkan karena tingginya tingkat permintan terhadap kosmetik. Nilai ekonomi yang baik ini memicu pelaku usaha untuk semakin memaksimalkan keuntungan yang diperoleh, namun dalam hal-hal tertentu tidak diikuti dengan pemenuhan persyaratan kosmetik untuk berburu keuntungan sebanyak-banyaknya yang diperoleh.
Tidak sedikit orang yang berbuat curang yaitu dengan memalsukan kosmetika tertentu, pemalsuan ini biasanya dilakukan pada kosmetika tertentu yang memiliki pangsa pasar yang luas, dengan merek terkenal. Kebutuhan kosmetik hanya untuk memenuhi keperluan sesaat saja. Saat ini yang dipalsukan adalah merek-merek terkenal seperti : Olay, Dove, Mac, dan lain-lain.
Istilah kosmetik palsu mungkin sering kita dengar, namun, tidak banyak masyarakat yang mampu mengenali, hingga pada akhirnya menjadi korban dari kosmetik palsu. Kosmetik palsu adalah kosmetik yang dibuat persis dengan kosmetik asli, dibuat secara ilegal, pemalsuan dapat terjadi dari segi merek, kemasan dan lain-lain, dengan harganya yang murah tersimpan bahaya yang besar di dalam kosmetik tersebut dan tidak dapat dijamin keamanan, mutu dan kemanfaatannya.
Maka pertanyaannya adalah, bagaimana mengenali kosmetik yang palsu? Karena itu menjadi pertanyaan favorite banyak wanita. Sebab itu, untuk mengetahui kosmetik asli dan kosmetik palsu adalah dengan membandingkan dengan kosmetik yang asli.
Biasanya untuk mengetahui secara akurat tentang kosmetik asli dan kosmetik palsu, diperlukan klarifikasi dari pemilik produk kosmetik itu (produsen, importir atau distributornya). Pengecekan bisa dilakukan secara fisik (penandaan, kemasan, warna, bau, dan lain-lain).
Bahaya Dari Kosmetik Palsu
Kosmetik palsu memiliki banyak kemungkinan untuk membahayakan tubuh dan kesehatan karena tidak adanya jaminan kosmetik tersebut dibuat dari bahan yang sesuai dengan ketentuan yangberlaku. Berikutnya, kosmetik ini tidak mengacu pada cara pembuatan kosmetik yang baik sehingga bisa saja tercemar oleh kuman-kuman berbahaya.
Kosmetika palsu juga tidak diketahui manfaatnya, karena tidak ada kajian terhadap formula yang digunakan. Efek yang ditimbulkan kosmetik palsu antara lain : iritasi kulit, reaksi alergi pad kulit berupa gatal-gatal, kulit menjadi merah, bengkak dan lain-lain. Apabila produk tersebut mengandung bahan berbahaya akan menyebabkan efek sebagaimana bahan yang digunakan.
4 Tips Untuk Tidak Tertipu Kosmetik Palsu
1. Beli Kosmetik Di Distributor Resmi
Disarankan untuk membeli produk kosmetik dari distributor resmi untuk menjaga keamanan produk, membeli produk kecantikan di tempat yang tidak resmi anda berpotensi mendapatkan produk kosmetik yang palsu.
2. Cek Kandungan Bahan Kosmetik Dalam Produk
Produk kosmetik yang berbahaya mengandung merkuri, hidrokinon, retinat, resorsinol dan raksa, jadi para konsumen dianjurkan untuk lebih teliti melihat label kandungan produk yang tertera, sebisa mungkin hindari produk yang mengandung bahan berbahaya jika anda tida ingin merasakan iritasi atau bahkan kerusakan syaraf dan organ dalam.
3. Terdapat Kode Izin Edar
Setiap produk yang resmi memiliki kode izin edar, untuk mengetahui apakah sebuah merek kosmetik memiliki kode izin edar atau tidak, dan hanya beberapa merek kosmetik yang mencantumkan kode izin edar ini di kemasannya.
4. Waspada Penjualan Online Di Facebook, Instagram Maupun Di Website
Jual-beli online membuat konsumen dibuat mudah dalam transaksi pembelian, namun sebaiknya waspada ketika membeli kosmetik, anda akan sulit untuk mengecek kemasan, label, kandungan dan kode izin edar bila tidak melihat barangnya secara langsung.
Baca Juga Manfaat Chemical Feeling Agar Wajah Kinclong
Baca Juga Manfaat Chemical Feeling Agar Wajah Kinclong
Penutup
Supaya tidak tertipu membeli produk-produk kosmetik palsu dan berbahaya, sebaiknya kita lebih waspada dan teliti dalam mengenali kosmetik berbahaya ini. Kosmetik palsu dapat dikenali secara akurat oleh produsen/importir, namun kita dapat mencurigai kosmetik tersebut palsu apabila diedarkan oleh pihak yang tidak seharusnya mengedarkan produk kosmetik itu (bukan produsen, bukan importir yang legal), kosmetik palsu biasanya dijual dengan harga murah.
Baca Juga Cara Merawat Dan Mengatasi Kulit Kering
0 Response to "4 Tips Untuk Tidak Tertipu Kosmetik Palsu"
Komentar baru tidak diizinkan.