Kenapa Batu Intan Merupakan Bahan Mineral Terkeras Di Dunia
Kamis, 16 November 2017
Add Comment
Kenapa Batu Intan Merupakan Bahan Mineral Terkeras Di Dunia
Kenapa Batu Intan Itu Sangat Keras - bila anda mengambil sepotong bahan cat penebal dan ingin membuatnya menjadi kera, maka apakah yang akan anda perbuat? anda akan menekan dan menindihnya. semakin anda keras dan semakin di tekan, maka semakin keras juga. intan pun dibentuk dengan cara yang demikian itu oleh alam, satu juta tahun yang lalu bumi kita ini masih berada dalam traf awal penyejukannya, pada waktu itu di dalam tanah terdapat sejumlah besar batu-batuan dalam keadaan cair karena panasnya, lalu benda-benda ini menjadi sasaran panas dan tekanan yang hebat. karbon yang terbentuk oleh tekanan yang luar biasa itu kita sebut dengan intan.intan merupakan bahan yang paling keras di kawasan alam kita ini yang dikenal orang selama ini, namun tidak mudah untuk mengukur dengan tepat berapa kerasnya suatu bahan intan ini. salah satu cara untuk menguji tingkat kekerasan pada batu intan adalah dengan menggunakan tes goresan, yaitu menggores bahan intan dengan benda keras lainnya.
dalam tahun 1820, seorang ahli bernama Mohs membuat sejenis timbangan untuk mengukur benda dan menyusun suatu daftar-urut berdasarkan kerasnya sifat suatu mineral. hasil yang diperoleh didasarkan pada tes yang semacam tadi, yaitu tes goresan. menurut daftar yang di susun berdasarkan urutan kerasnya bahan mineral itu, maka mulai dari yang terlunak sampai kepada yang terkeras adalah sebagai berikut :
1. talk
2. gips.
3. kalsit
4. flourit
5. afatit
6. feldspar
7. quart
8. topaz
9. korundum
10.intan
tetapi hasil pengukuran ini adalah dalam perbandingan satu dengan yang lainnya. misalnya, telah ditemukan kenyataan bahwa meskipun korundum itu berada pada tingkat ke 9 dalam tingkat kekerasan bahan mineral, dan intan pada urutan ke 10. namun perbedaan kerasa antara keduanya itu berbeda sangat besar, dibandingkan dengan perbedaan antara 9 dan 1 pada timbangan itu, jadi intan merupakan juara benda terkeras di dunia, yang belum ada bandingannya.
oleh karena intan itu begitu kerasnya, lalu timbul pertanyaan, bagaimana orang bisa memotong serta memberi bentuk kepda intan/ satu-satunya benda yang dapat mengiris atau memotong intan hanyalah sepotong intan yang lain, yang dipergunakan oleh para pengasah intan tiada lain adalah sejeni gergaji yang pada pinggirannya dilapisi dengan serbuk intan.
dalam kenyataan roda penggiling dan pemotong yang terbuat dari intan banyak dipakai dalam bidang industri dengan macam-macam cara pula. misalnya antara lain untuk mengikis lensa, untuk memberi bentuk kepada berbagai macam perkakas yang terbuat dari tembaga, kuningan dan bahan-bahan logam lainnya, juga dipakai untuk mengiris kaca, sekarang ini lebih dari 80 persen jumlah seluruh intan dihasilkan orang dan dipergunakan untuk bidang industri
0 Response to "Kenapa Batu Intan Merupakan Bahan Mineral Terkeras Di Dunia"
Komentar baru tidak diizinkan.