Apa Itu Kabut Dan Bagaimana Terbentuknya Kabut - Tempat Informasi -->

Sponsor:

Apa Itu Kabut Dan Bagaimana Terbentuknya Kabut

Apa Itu Kabut Dan Bagaimana Terbentuknya Kabut

Apakah Kabut Itu - Kabut adalah sejenis awan yang rendah, sehingga bersinggungan dengan permukaan tanah, tidak ada perbedaan dasar antara kabut dan awan yang mengapung tinggi di dalam atmosfer, bila sebuah awan itu berada dekat langsung bertengger di atas permukaan tanah atau air laut, maka "kabut" lah namanya.

Gambar Apa Itu Kabut Dan Bagaimana Terbentuknya Kabut

kabut yang paling umum adalah yang sering kita lihat pada malam hari dan pada waktu dini hari, mengambang rendah di atas daratan atau permukaan air, kabut-kabut itu biasanya terbentuk oleh arus udara yang dingin, yang turun mengapung ke atas wilayah permukaan tanah atau air panas.

pada musim gugur, gejala kabut ini merupakan hal yang lazim karena udara menjadi lebih cepat sejuk dari hari ke hari, jika dibandingkan dengan daratan atau air. bahkan sampai jauh malam lapisan kabut yang tipis itu sering terbentuk disekitar permukaan tanah, di tempat yang lebih rendah.

oleh karena itu bumi menjadi sejuk pada malam hari, maka udara yang berada pada lapisan yang terendah pun menjadi sejuk pula, dilapisan atas, udara yang sejuk itu bertemu dengan udara panas yang mengandung uap air, sehingga terbentuk lah kabut.

pada umumnya kabut yang terdapat di dalam kota lebih tebal sifatnya daripada kabut yang kita temukan di daerah pedesaan, ini disebabkan udara di dalam kota itu sudah penuh dengan debu dan jelaga asap, yang bercampur-baur dengan partikel-partikel kecil air sehingga membentuk lapisan selimut kabut yang lebih tebal.

di lapisan pantai New Foundland yang merupakan daerah yang terpadat kabutnya di dunia, kabut ini terbentuk oleh saluran udara yang hangat dan lembab yang mengambang di atas permukaan air yang dingin dan mengalir ke arah selatan, ke Lingkaran Arktika.

air yang dingin itu membentuk kondensasi terhadap lembab udara di atasnya, sehingga menjadi titik-titik air yang kecil. namun titik air ini tidak cukup besar untuk jatuh merembes sebagai air hujan, sehingga mereka tetap saja mengambang di udara sebagai kabut.

sebaliknya kabut yang terdapat di San Fransisco terbentuk dengan cara yang berlawanan dengan uraian di atas tadi, di sana angin pagi yang sejuk itu bertiup ke atas bukit-bukit pasir yang panas di sepanjang pantai. bila hujan telah membasahi pasir itu pada malam sebelumnya, maka selapis kabut tebal akan terbentuk dari udara basah yang menguap itu.

apakah kabut itu tampak lebih tebal dari awan bagi kita? adalah bahwa titik air pada kabut itu lebih kecil dibandingkan pada awan, sejmlah besar himpunan titik air lebih mudah menyerap cahaya daripada sejumlah kecil himpunan titik air yang besar (seperti yang terdapat pada awan), jadi bagi kita kelihatannya kabut ini lebih tebal daripada awan.

Share this post

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel